Majalengka-MA Daarul Uluum PUI Majalengka sukses menggelar Munaqasyah karya tulis ilmiyah (KTI) pada hari sabut tanggal 20 dan sesi 2 pada hari senin 22 Februari 2021. Munaqasyah adalah sidang tugas akhir peserta didik MA kelas 12 yang dijadikan sebgai syarat kelulusan di MA Daarul Uluum PUI Majaelngka.
Pelaksanaan munaqasyah KTI bertujuan untuk menumbuhkan semangat literasi dikalangan peserta didik MA Daarul Uluun PUI Majalengka.
Sidang Munaqasyah ini mengundang penguji dari luar Daarul Uluum, yakni Aay Farihah Hesya, M.Pdi, Iis Rismawati Sutedja,M.Pd, Fajar Baeti,M.Pd dan Hj. Mely Juniawaty,S.Pd. Tujuan mendatangkan peguji dari luar adalah sebagai bentuk objektifitas keilmiyahan dan keseriusan MA Daarul Uluum menjadikan KTI ini sebagai karya akadmik yang dimiliki oleh siswa nanti.
Dalam sambutan munaqosyah sesi ke 1, kepala Madarasah Aliyah Daarul Uluum Amin Ridwan, M.Pdi menyampaikan bahwa karya tulis ilmiyah ini merupakan salah satu syarat kelulusan bagi siswa siswi MA Daarul Uluum. Selain itu, KTI ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat literasi siswa dan untuk memberikan pengalaman penulisan karya tulis kedapan ketika berada di bangku kuliah.
Munaqosyah KTI ini diikuti kurang lebih 83 siswa MA Daarul Uluum PUI Majalengka, dalam pelaksanaanya peserta didik mampu menjawab dengan baik pertanyaan-pertanyaan yang diberikan oleh para penguji.
Selanjutanya pada munaqosyah sesi ke 2, Ketua BP Daarul Uluum Dr. Wido Supraha,M.Si dalam sambutannya berpesan kepada para murid agar dapat memanfaatkan usia muda ini di untuk menuntut ilmu dan mengukir prestasi dan karya. tukasnya.
Diakhir penilain munaqosyah, para penguji memberikan catatan-catatan pada KTI yang telah diujikan untuk direvisi dan diperbaiki. [24/2]